Banjir Rob di Gresik Cenderung Menurun

Beritautama.co - Juni 18, 2022
Banjir Rob di Gresik Cenderung Menurun
BANJIR. Kondisi banjir rob akibat ar laut pasang di Desa Tambak Kecamatan Tambak Pulau Bawean. - (ist)
GRESIK-beritautama.co  Banjir rob akibat gelombang laut tinggi masih mengenangi 8 desa di 5 kecamatan se-Kabupaten Gresik, Sabtu (17/06/2022). Yakni, Kecamatan Ujungpangkah, Manyar, Bungah, Kebomas dan Tambak Pulau Bawean. Namun, cenderung menurun ketinggian air. Berdasarkan hasil monitoring yang dilakukan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Gresik,  banjir rob di  Desa Banyuwangi  Kecamatan Manyar hanya mengenagi jalan lingkungan sepanjang 2000 meter dengan ketinggian air antara 10 – 20 cm. Di Desa Sukorejo Kecamatan Kebomas hanya merendam jalan lingkungan sepanjang 300 meter tergenang 10- 20 cm.  “Puncak pasang terjadi pukul 11.30 WIB,” kata Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Gresik, Tarso Sagito. Selanjutnya, banjir rob di Kecamatan Ujungpangkah menerjang  Desa Pangkah Wetan yang mengenangi  jalan lingkungan sepanjang 400 meter dengan ketinggian 10 – 20 cm. Selain itu, 1 musala tergenabg , TPI tegenang. 1 sekolah TK dan 227 hektar tambak tergenang. Sedangkan di Desa Pangkah Kulon sebanyak 150 rumah tergenang setinggi 20-35 cm, jalan lingkungan sepanjang 1000 meter tergenang dengan ketingian air 20 – 40  cm, 2 tempat ibadah, 1 sekolah TK,  tambak 350 hektar, TPI dan balai nelayan juga tergenang. Wilayah Mengare Kecamatan Bungah, Desa Tajung Widoro hnya tempat pelelangan ikan (TPI) tergenang 25 cm dan jalan lingkungan tergenang 10 – 15 cm sepanjang 100 meter. “Di Desa Kramat hanya tanggul tambak yang berbatasan langsung dengan laut dalam kondisi kritis. Sebagian sudah jebol terdampak pasang laut dan terkena ombak,”imbuh Tarso. Kemudian  Desa Watuagung juga hanya, TPI tergenang 10 cm . Untuk Desa Tambak Kecamatan Tambak Pulau Bawean, sebanyak 10 rumah tergenang dan jalan lingkungan tergenang setinggi 10-12 cm dan sekolah tergenang 10-15 cm .  “Upaya yang kita lakukan yakni koordinasi dengan pemerintah desa terdampak, monitoring dampak banjir rob dan monitoring pasang surut laut”cetus dia.mg2

 

Tinggalkan Komentar

Terkini Lainnya

DPRD Gresik Siapkan Regulasi Penuhi Kebutuhan Perumahan yang Layak dan Terjangkau

DPRD Gresik Siapkan Regulasi Penuhi Kebutuhan Perumahan yang Layak dan Terjangkau

Berita   Daerah   Sorotan
DPRD Gresik Tawarkan Berbagai Skema dan Formula Solusi di Mengare

DPRD Gresik Tawarkan Berbagai Skema dan Formula Solusi di Mengare

Berita   Daerah   Headline   Pemerintah   Sorotan
Minibus Seruduk Truk di Gresik, 8 Orang Luka

Minibus Seruduk Truk di Gresik, 8 Orang Luka

Berita   Daerah   Hukum   Sorotan
Asyiknya Ngopi Santai Sambil Mancing di Taman Wisata Edukasi Al-Hambra

Asyiknya Ngopi Santai Sambil Mancing di Taman Wisata Edukasi Al-Hambra

Berita   Daerah   Sorotan
Wabup Gresik Berharap Kantor Ranting NU Sembayat Jadi Solusi Persoalan Nahdliyyin

Wabup Gresik Berharap Kantor Ranting NU Sembayat Jadi Solusi Persoalan Nahdliyyin

Berita   Daerah   Sorotan
Sepakat Masukan Dewan, PT Gresik Migas Akuisisi SPDN Campurrejo

Sepakat Masukan Dewan, PT Gresik Migas Akuisisi SPDN Campurrejo

Berita   Daerah   Ekonomi   Headline   Pemerintah   Sorotan
Puting Beliung Terjang Desa Pongangan, Dua Bangunan Semi Permanen Ambruk

Puting Beliung Terjang Desa Pongangan, Dua Bangunan Semi Permanen Ambruk

Berita   Daerah   Peristiwa   Sorotan
Respon Informasi Jalan Raya Ambles, Anggota DPRD Gresik Abdullah Munir  Cek ke Lokasi

Respon Informasi Jalan Raya Ambles, Anggota DPRD Gresik Abdullah Munir Cek ke Lokasi

Berita   Daerah   Pemerintah   Sorotan
Ditinggal Kerja,  Rumah Ludes Terbakar di Gresik

Ditinggal Kerja, Rumah Ludes Terbakar di Gresik

Berita   Daerah   Peristiwa   Sorotan
Puluhan Tahun Puasa Gelar, GPPI Pecah Telur Raih Juara Livoli Divisi Utama 2023

Puluhan Tahun Puasa Gelar, GPPI Pecah Telur Raih Juara Livoli Divisi Utama 2023

Berita   Daerah   Headline   Olahraga   Sorotan
Banjir Luapan Kali Lamong di Kecamatan Balongpanggang dan Benjeng Sudah Surut

Banjir Luapan Kali Lamong di Kecamatan Balongpanggang dan Benjeng Sudah Surut

Berita   Daerah   Sorotan
Dominasi Pasar Semen, SIG Raih Marketeer of the Year 2023

Dominasi Pasar Semen, SIG Raih Marketeer of the Year 2023

Berita   Ekonomi   Nasional   Sorotan
Gara-gara Obat Nyamuk, Warung Sembako dan Warkop di Gresik Hangus Terbakar

Gara-gara Obat Nyamuk, Warung Sembako dan Warkop di Gresik Hangus Terbakar

Berita   Daerah   Peristiwa   Sorotan
hari-santri-2023