GRESIK, Berita Utama – Juara bertahan, tim putra Surabaya BIN Samator menaklukkan Jakarta BNI 46 dalam lanjutan PLN Mobile Proliga 2023 yang berlangsung di GOR Tri Dharma Gresik, Jumat (03/02/2023).
Sejak set pertama, Jakarta BNI 46 yang diperkuat atlet voli senior Sigit Ardian dkk mampu membendung berbagai boom spike dari pemain utama Samator, Rivan Nurmulki dkk.
Memasuki set kedua, Surabaya BIN Samator melakukan beberapa kali pergantian pemain untuk mengotak-atik strategi menghadang serangan Jakarta BNI 46. Strategi berhasil karena para pemain Jakarta BNI 46 harus jatuh bangun mengamankan bola.
Pada laga ini, Samator harus kehilangan tosser Paulo Barbosa Lamounier yang mengalami cedera kaki pada pertengahan set ketiga. Situasi ini sempat membuat khawatir pelatih Ryan Masajedi karena tosser pengganti Devan Rizky masih terbilang junior.
Meski begitu, Rivan Nurmulki dkk tidak ingin menyerah. Berbagai serangan yang diberikan oleh Jakarta BNI 46 mampu diantisipasi dengan baik. Hingga Surabaya BIN Samator memastikan kemenangannya pada set ketiga dengan skor 25-23.
Pelatih Surabaya BIN Samator, Ryan Masajedi mengatakan bahwa strategi yang dijalankan terfokus pada setiap pertandingan.
“Kita tidak mengharus semua pertandingan menang. Setelah di Palembang, fokus kita hanya pada pertandingan-pertandingan. Dengan mengunci gimana bisa amankan tiket final four,” jelasnya.
Ditambahkan, kemenangan tersebut juga karena para pemain yang bisa meminimalisir adanya kesalahan, terutama servis dan receive.
“Kami tekankan servis, bertahan dengan blok yang rapat. Termasuk mewaspadai serangan dari beberapa pemain BNI 46,” pungkasnya.
Kemenangan Surabaya BIN Samator ini merupakan balasan kekalahan atas Jakarta BNI 46 pada seri putaran pertama di Palembang dua pekan lalu.
Komentar telah ditutup.