GRESIK, Berita Utama – Akibat membuang puntung rokok sembarangan,bangynan semi pernanen yakni kios tambal ban dan kios bunga nyekar di Jalan Raya Petiken RT 14 RW 4 Desa Petiken, Kecamatan Driyorejo, ludes terbakar, Sabtu (17/12/2022) . Api begitu cepat melahap dua kios hingga rata dengan tanah
Bahkan, satu orang menjadi korban yakni istri tukang tambal ban yang terkena luka bakar. Beruntungnya, korban selamat segera dilarikan ke Puskesmas Driyorejo dan api tidak sampai menyebar ke kios di sebelahnya.
Kepala Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (Damkarla) Gresik Agustin Halomoan Sinaga mengatakan, penyebab kebakaran karena puntung rokok yang dibuang sembarangan.
“Tukang tambal ban yang juga menjual bensin eceran, saat itu memasang ban sambil merokok. Dan putung rokoknya yang dibuang sembarangan menyambar bensin eceran yang dijual,” ujarnya.
Petugas Damkarla Pos Driyorejo yang mendapat laporan langsung menuju ke lokasi kejadian. Sejumlah 8 petugas, 1 unit mobil pemadam, dan 1 unit mobil supply dikerahkan. Dalam proses pembasahan, petugas Damkarla Gresik dibantu oleh Dinas Damkar Surabaya Pos Lakarsantri, anggota Polsek Driyorejo, anggota Koramil, dan petugas PLN.
“Tidak ada kendala dalam proses pemadaman. Gabungan petugas akhirnya berhasil memadamkan api sekitar 1,5 jam,” tandas dia. Dengan kejadian kebakaran tersebt, data Damkarla Gresik mencatat sebanyak 2 kejadian kebakaran terjadi sepanjang bulan Desember 2022. Sedangkan tindakan rescue atau penyelamatan yang dilakukan berjumlah 15 kejadian.
Komentar telah ditutup.