Apindo Gresik- MKKS Segera Teken MoU Tampung Lulusan SMK

Beritautama.co - April 23, 2022
Apindo Gresik- MKKS Segera Teken MoU Tampung Lulusan SMK
DORONG. Wabup Bu Min dalam pertemuan bersama MKKS SMK se-Kabupaten dan Apindo Gresik. - (ist)
|
Editor

GRESIK- beritautama.co– Musyawarah Kerja Kepala Sekolah (MKKS) SMK Kabupaten Gresik didorong segera membuat Perjanjian Kerjasama (PKS) dan nota kesepakatan MoU antara Asosiasi Pengusaha Indonesia (Apindo) Gresik yang melibatkan 40 industri dan 60 SMK Se Kabupaten Gresik.

“Dengan PKS ini diharapkan perusahaan bisa memanfaatkan lulusan SMK dengan berimbas pada ketersediaan lapangan kerja dan pendapatan masyarakat,”ujar  Wabup Aminatun Habibah (Bu Min), Jum’at malam  (22/04/2022)

Apalagi, MKKS SMK se-Kabupaten Gresik menyatakan kesiapannya untuk mensukseskan program unggulan diusung oleh Apindo Gresik dibawah pimpinan Alfan Wahyudi yang baru dilantik pada 1 April 2022 yang lalu.

Bu Min juga menekankan perlunya menciptakan sumber daya manusia (SDM)  yang unggul dan berkompeten melaui mutu dan kualitas. Dan SMK diminta mampu menyiapkan berbagai program untuk menghasilkan lulusan yang sesuai dengan kebutuhan perusahaan.

“Perusahaan harus sudah siap membina dan menerima lulusan sesuai tenaga yang dibutuhkan atau disesuaikan dengan jurusan-jurusan, Kita tidak mungkin menghasilkan lulusan yang hanya bermodalkan Ijazah dengan kemampuan yang tidak sesuai,” imbuh dia.

Sedangkan Alfan Wahyudi, mengungkapkan  Kabupaten Gresik mempunyai pemimpin yang sangat luar biasa yang sangat peduli akan pendidikan. Pihaknya merumuskan kerja Apindo kedepan.  Salah satunya targetnya membuat MoU bersama SMK dan program unggulan lainnya adalah pelatihan dan sertifikasi.

“Dari MoU nanti ada program pelatihan dan magang.  Selain itu kami akan mendorong perusahaan-perusahaan yang ada di Kabupaten yang tergabung bersama Apindo untuk menerima lulusan yang berpola dengan budaya disiplin, komitmen, dan budaya konsistensi.

 segera kita agendakan nota kesepakatan MoU antara MKKS SMK bersama Apindo pada bulan Mei mendatang.” tandasnya.

Sementara itu, Kepala MKKS SMK Kabupaten Gresik, H. Hanan, menambahkan dengan adanya kesepekatan dan perjanjian kerjasama antara MKKS SMK dan perusahaan yang digagas oleh Apindo Gresik diharapkan menjadi tonggak kerjasama bersama SMK.

Sedangkan  Kepala Cabang Dinas Pendidikan Provinsi Jatim Kabupaten Gresik, Kiswanto menyampaikan sangat luar biasa dimana Wabup Gresik mengajak Apindo agar SMK bisa bekerja di perusahaan dengan perjanjian kerjasama yang nantinya bisa bersaing secara kompetensi dan profesional.

” Kabupaten Gresik, satu satunya kabupaten  di Jawa Timur yang mendaftar Kurikulum Merdeka secara 100 persen semoga menjadi percontohan di sekolah di Jawa Timur,” tutupnya.<>

Tinggalkan Komentar

Terkini Lainnya

DPRD Gresik Siapkan Regulasi Penuhi Kebutuhan Perumahan yang Layak dan Terjangkau

DPRD Gresik Siapkan Regulasi Penuhi Kebutuhan Perumahan yang Layak dan Terjangkau

Berita   Daerah   Sorotan
DPRD Gresik Tawarkan Berbagai Skema dan Formula Solusi di Mengare

DPRD Gresik Tawarkan Berbagai Skema dan Formula Solusi di Mengare

Berita   Daerah   Headline   Pemerintah   Sorotan
Minibus Seruduk Truk di Gresik, 8 Orang Luka

Minibus Seruduk Truk di Gresik, 8 Orang Luka

Berita   Daerah   Hukum   Sorotan
Asyiknya Ngopi Santai Sambil Mancing di Taman Wisata Edukasi Al-Hambra

Asyiknya Ngopi Santai Sambil Mancing di Taman Wisata Edukasi Al-Hambra

Berita   Daerah   Sorotan
Wabup Gresik Berharap Kantor Ranting NU Sembayat Jadi Solusi Persoalan Nahdliyyin

Wabup Gresik Berharap Kantor Ranting NU Sembayat Jadi Solusi Persoalan Nahdliyyin

Berita   Daerah   Sorotan
Sepakat Masukan Dewan, PT Gresik Migas Akuisisi SPDN Campurrejo

Sepakat Masukan Dewan, PT Gresik Migas Akuisisi SPDN Campurrejo

Berita   Daerah   Ekonomi   Headline   Pemerintah   Sorotan
Plt Bupati Bu Min Uji Langsung Keandalan Command Center Gresik

Plt Bupati Bu Min Uji Langsung Keandalan Command Center Gresik

Berita   Daerah   Pemerintah   Sorotan
Penuhi Permintaan Pasar Asia, Cargill Resmikan Lini Produksi Kakao Baru di Indonesia

Penuhi Permintaan Pasar Asia, Cargill Resmikan Lini Produksi Kakao Baru di Indonesia

Berita   Daerah   Ekonomi   Sorotan
PDIP Ditinggal, Pelantikan Pimpinan DPRD Gresik Definitif Direncanakan Pekan Ini

PDIP Ditinggal, Pelantikan Pimpinan DPRD Gresik Definitif Direncanakan Pekan Ini

Berita   Daerah   Pemerintah   Sorotan
Petugas Gabungan Gerebek Lokasi Judi Sabung Ayam yang Kosong

Petugas Gabungan Gerebek Lokasi Judi Sabung Ayam yang Kosong

Berita   Daerah   Hukum   Sorotan
LuMan Janji Urai Kemiskinan di Jatim, PKB Gresik Sudah Bentuk Tim Kampanye

LuMan Janji Urai Kemiskinan di Jatim, PKB Gresik Sudah Bentuk Tim Kampanye

Berita   Daerah   Sorotan
Interupsi Warnai Pengambilan Keputusan Penetapan Calon Pimpinan DPRD Gresik

Interupsi Warnai Pengambilan Keputusan Penetapan Calon Pimpinan DPRD Gresik

Berita   Pemerintah   Sorotan
Dipamiti Berlaga di Malaysia, Syahrul Ajak Doakan Atlet Golf Cilik Asal Gresik Berprestasi

Dipamiti Berlaga di Malaysia, Syahrul Ajak Doakan Atlet Golf Cilik Asal Gresik Berprestasi

Berita   Daerah   Olahraga   Sorotan
hari-santri-2023 hamdi-nu