Puluhan Mahasiswa Jalur BESTRO Dibekali Entrepreneurship & Mental Health

Beritautama.co - Februari 4, 2023
Puluhan Mahasiswa Jalur BESTRO Dibekali Entrepreneurship & Mental Health
PEMBEKALAN. Puluhan mahasiswa dari jalur Beasiswa Petrokimia Gresik (BESTRO) dibekali dengan softskill “Entrepreneurship & Mental Health - (Rifqi Badruzzaman)
|

GRESIK, Berita Utama– Puluhan mahasiswa dari jalur Beasiswa Petrokimia Gresik (BESTRO) dibekali dengan softskill “Entrepreneurship & Mental Health”, sebagai bentuk komitmen perusahaan dalam menciptakan Sumber Daya Manusia (SDM) unggul bagi masyarakat Gresik di masa depan.

Direktur Keuangan dan Umum (Dirkeu) Petrokimia Gresik (PG), Budi Wahju Soesilo menyampaikan bahwa Petrokimia Gresik dalam menjalankan operasional bisnis tidak hanya berfokus dalam menghasilkan produk dan layanan Solusi Agroindustri terbaik, tetapi juga berkomitmen untuk memajukan SDM di tanah air khususnya di Gresik melalui program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL), salah satunya BESTRO.

“Menciptakan penerus generasi Gresik yang unggul dan tangguh dalam menghadapi segala tantangan serta perubahan di masa depan, harus dipersiapkan dari sekarang. Karena itu, fasilitas yang diberikan Petrokimia Gresik melalui BESTROini komprehensif, mulai dari beasiswa sejak tahun pertama Pendidikan sampai dengan kelulusan bagi pelajar dan mahasiswa berprestasi asal Gresik, serta memberikan pembekalan softskill, kemudahan untuk magang dan KKN (Kuliah Kerja Nyata) di Petrokimia Gresik,” tandas Soesilo dalam siaran persnya, Sabtu (04/02/2023).

Adapun pembekalan kali ini, diikuti oleh 44 mahasiswa S1 program BESTRO  angkatan 2019 – 2022. Mahasiswa ini berasal dari berbagai perguruan tinggi di Indonesia. Para peserta mendapatkan materi mengenai pengalaman dan apa yang dibutuhkan dalam menjalani kuliah S2 di luar negeri oleh Enta Fadila Tapisah, seorang content creator travel dan edukasi lulusan University of Glasgow, Skotlandia.

Pemateri berikutnya adalah Indra Rinaldy dan Siti Sholikah owner Panda Lovely Grup. Sebagai couplepreneur, keduanya berhasil mengembangkan bisnis rumahan menjadi cosmetic company store yang saat ini memiliki 11 cabang di Jawa Timur. Tips-tips membangun usaha dan menjaring relasi diberikan sebagai modal menjadi entrepreneur bagi penerima BESTRO.

Pada hari kedua, materi talkshow diisi oleh dr. Hafid Algristian, Sp.KJ.,M.H. Beliau merupakan psikiater dan dosen yang aktif dalam mendukung kesehatan mental generasi muda.

“Para pembicara yang dihadirkan memiliki pengalaman dan ilmu yang menginspirasi. Hal ini harus diserap oleh mahasiswa BESTROuntuk selanjutnya bisa direalisasikan dalam sebuah kegiatan nyata. Para mahasiswa harus bisa menerapkan ilmu yang didapatkan pada saat mengabdi di tengah masyarakat nanti,” ujar Soesilo.

BESTROS1 telah dijalankan oleh Petrokimia Gresik sejak tahun 2012. Sampai dengan saat ini penerima program BESTRO sebanyak 139 orang. 94 orang diantaranya telah menyelesaikan kuliah S1.

“Dengan akses pendidikan yang baik, diharapkan dapat meningkatkan kualitas hidup para penerima BESTROsehingga nantinya kesejahteraan dapat meningkat. Lulusannya pun bisa menjadi pemimpin Gresik masa depan yang unggul dan inspiratif,” tutup Soesilo.

Komentar telah ditutup.

Terkini Lainnya

DPRD Gresik Siapkan Regulasi Penuhi Kebutuhan Perumahan yang Layak dan Terjangkau

DPRD Gresik Siapkan Regulasi Penuhi Kebutuhan Perumahan yang Layak dan Terjangkau

Berita   Daerah   Sorotan
DPRD Gresik Tawarkan Berbagai Skema dan Formula Solusi di Mengare

DPRD Gresik Tawarkan Berbagai Skema dan Formula Solusi di Mengare

Berita   Daerah   Headline   Pemerintah   Sorotan
Minibus Seruduk Truk di Gresik, 8 Orang Luka

Minibus Seruduk Truk di Gresik, 8 Orang Luka

Berita   Daerah   Hukum   Sorotan
Asyiknya Ngopi Santai Sambil Mancing di Taman Wisata Edukasi Al-Hambra

Asyiknya Ngopi Santai Sambil Mancing di Taman Wisata Edukasi Al-Hambra

Berita   Daerah   Sorotan
Wabup Gresik Berharap Kantor Ranting NU Sembayat Jadi Solusi Persoalan Nahdliyyin

Wabup Gresik Berharap Kantor Ranting NU Sembayat Jadi Solusi Persoalan Nahdliyyin

Berita   Daerah   Sorotan
Sepakat Masukan Dewan, PT Gresik Migas Akuisisi SPDN Campurrejo

Sepakat Masukan Dewan, PT Gresik Migas Akuisisi SPDN Campurrejo

Berita   Daerah   Ekonomi   Headline   Pemerintah   Sorotan
Lakukan Pengeroyokan,Polres Gresik Tangkap Kelompok LSM Laskar Sakera

Lakukan Pengeroyokan,Polres Gresik Tangkap Kelompok LSM Laskar Sakera

Berita   Daerah   Hukum   Sorotan
Audiensi dengan Serikat Pekerja dan Buruh, Ketua DPRD Gresik Sepakat URC Ketenagakerjaan Perlu Dievaluasi

Audiensi dengan Serikat Pekerja dan Buruh, Ketua DPRD Gresik Sepakat URC Ketenagakerjaan Perlu Dievaluasi

Berita   Daerah   Pemerintah   Sorotan
Komisi I Desak Pemdes Sidoraharjo dan Pemkab Gresik Tuntaskan Permasalahan Lahan UPT SDN 207 Gresik

Komisi I Desak Pemdes Sidoraharjo dan Pemkab Gresik Tuntaskan Permasalahan Lahan UPT SDN 207 Gresik

Berita   Daerah   Headline   Pemerintah   Sorotan
Pengelola Tak Siap, Dewan Tunda Hearing Tuntutan Pemilik Unit Icon Apartemen

Pengelola Tak Siap, Dewan Tunda Hearing Tuntutan Pemilik Unit Icon Apartemen

Berita   Daerah   Pemerintah   Sorotan
DPRD Gresik Harapkan Sosialisasi Pencegahan Narkoba Secara Masif

DPRD Gresik Harapkan Sosialisasi Pencegahan Narkoba Secara Masif

Berita   Daerah   Headline   Hukum   Pemerintah   Sorotan
Kapolda Jatim Lakukan Peletakan Batu Pertama Pembangunan Polsek Tambak di Pulau Bawean

Kapolda Jatim Lakukan Peletakan Batu Pertama Pembangunan Polsek Tambak di Pulau Bawean

Berita   Daerah   Hukum   Pemerintah   Sorotan
Respon Aduan Masyarakat Melalui Cak Roma, Polres Gresik Gagalkan Aksi Penggelapan Besi

Respon Aduan Masyarakat Melalui Cak Roma, Polres Gresik Gagalkan Aksi Penggelapan Besi

Berita   Daerah   Hukum   Sorotan
IDUL-FITRI-1446-IKLAN-FRAKSI-scaled