GRESIK, Berita Utama – Pascapengunduran diri Rudy Eka Priyambada sebagai pelatih Gresik United (GU) setelah keok ketika menjamu Deltras Sidoarjo dengan skor akhir 1-2 dalam pertandingan di Stadion Gelora Joko Samudro (Gejos), Minggu kemarain (20/11/2023), managemen GU resmi menunjuk Agus Indra sebagai pelatih untuk menukangi punggawa Laskar Joko Samudro.
CEO Gresik United Muhammad Allan saat dikonfirmasi mengatakan, pihaknya menunjuk Agus Indra sebagai pelatih untuk mengisi kekosongan pelatih.
“Ada Agus Indra,” ujarnya singkat kepada beritautama.co, Senin (20/11/2023).
Selain itu, kinerja Rudy sebagai juru taktik dan strategi kurang bagus lantaran belum mampu menyelesaikan pekerjaan rumah pada anak asuhnya sejak ditunjuk sebagai pelatih kepala per September 2023.
Sebab, problem utama yang berulangkali masih dilakukan oleh para pemain terletak pada transisi pemain yang buruk. Di mana ketika pemain GU membangun serangan, tidak mampu membendung counter attack yang dilakukan tim lawan.
Tercatat, Rudy Eka Priyambada yang merupakan mantan pelatih Timnas putri ini hanya mampu memberikan 12 poin selama menukangi Gresik United, dengan 4 kali kemenangan dan 4 kali kekalahan.
Saat ditanya apakah manajemen GU akan menjenguk korban dari Ultras Gresik atas insiden kericuhan yang terjadi di Stadion Gejos kemarin sore, (19/11/2023), pihaknya belum memastikan. Namun sudah ada rencana untuk menjenguk para korban.
“Nanti aja dulu. Nanti tak info,” tukasnya.
Komentar telah ditutup.