Raih Predikat Desa Mandiri, Pemdes Gumeng Genjot Layanan Digital dan Inovasi

Beritautama.co - April 13, 2023
Raih Predikat Desa Mandiri, Pemdes Gumeng Genjot Layanan Digital dan Inovasi
PRESTASI. Kades Gumeng Wahyuddin menunjukkan prestasi yang diraih desa yang dipimpinnya. - (rifqi bardruzzaman)
|
Editor

GRESIK, Berita Utama – Pemerintah Desa (Pemdes) Gumeng, Kecamatan Bungah terus berbenah dengan mengembangkan fasilitas pelayanan publik berbasis teknologi digital serta meningkatkan pembangunan infrastruktur demi mewujudkan tata kelola pemerintahan desa yang baik dan memberikan akses kemudahan bagi masyarakat.

Hingga akhirnya, Desa Gumeng belum lama ini dinobatkan sebagai Desa Mandiri oleh Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi (Kedemendesa). Penghargaan itu diberikan sesuai pemutakhiran status perkembangan desa Indeks Desa Membangun (IDM) tahun 2022, berdasarkan tiga indeks, yakni Indeks Ketahanan Sosial, Indeks Ketahanan Ekonomi dan Indeks Ketahanan Ekologi/Lingkungan.

Penobatan Desa Mandiri yang diraih Pemdes Gumeng, juga mendapat apresiasi dari Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Gresik dengan memberikan penghargaan atas komitmen dan kerja mendorong percepatan pembangunan desa menuju indeks desa membangun (IDM) berstatus mandiri.

Kepala Desa (Kades) Gumeng Wahyuddin mengatakan, pengembangan inovasi dan teknologi dalam hal pelayanan publik serta sistem teknologi informasi sangat penting dilakukan. Sehingga lebih memudahkan dan mempercepat proses pelayanan administrasi masyarakat.

“Contohnya sekarang masyarakat yang ngurus KK tinggal kirim syarat administrasinya ke dispenduk kemudian nanti kalau sudah selesai bisa dicetak di balai desa, kami juga terus melakukan pengembangan inovasi dan teknologi dalam hal pelayanan publik dan sistem informasi desa,” kata Kades Gumeng Wahyuddin kepada beritautama.co, Kamis (13/04/2023).

Keterbukaan informasi dalam hal keterbukaan penggunaan Dana Desa (Desa) pun diterapkan sejak Kades Wahyuddin dilantik. Hal itu terlihat dari Musyawarah Rencana Pembangunan Desa (Musrenbangdes) baik rapat Rencana Kerja Pemerintah Desa (RKPDes) maupun Rencana Pembangunan Jangka Menengah (RPJMD) yang melibatkan tokoh masyarakat dan pemuda.

“Seluruh kegiatan termasuk realisasi penggunaan anggaran dana desa juga bisa dilihat secara terbuka oleh masyarakat melalui website desa, tentu ini semua kami terapkan semata-mata ingin memajukan kesejahteraan masyarakat desa,” terang dia.

Lebih lanjut, Wahyuddin menjelaskan bahwa Pemdes Gumeng juga terus mengembangkan Badan Usaha Milik Desa (BUMDes), sebagai lumbung ketahanan pangan dan kesejahteraan ekonomi masyarakat desa. Apalagi, desa yang berada di ujung utara Kecamatan Bungah itu menjadi wilayah basis nelayan dan industri rumahan pembuat petis sebagai mata pencaharian utama masyarakat setempat.

“Keberadaan BUMDes juga terus kami kembangkan, khususnya unit-unit usaha yang ada, termasuk melayani sektor kebutuhan nelayan dan pembuatan petis yang menjadi mata pencaharian utama masyarakat disini, agar ekonomi masyarakat Desa Gumeng semakin maju dan berkembang,” pungkasnya.*/rif

Tinggalkan Komentar

Terkini Lainnya

DPRD Gresik Siapkan Regulasi Penuhi Kebutuhan Perumahan yang Layak dan Terjangkau

DPRD Gresik Siapkan Regulasi Penuhi Kebutuhan Perumahan yang Layak dan Terjangkau

Berita   Daerah   Sorotan
DPRD Gresik Tawarkan Berbagai Skema dan Formula Solusi di Mengare

DPRD Gresik Tawarkan Berbagai Skema dan Formula Solusi di Mengare

Berita   Daerah   Headline   Pemerintah   Sorotan
Minibus Seruduk Truk di Gresik, 8 Orang Luka

Minibus Seruduk Truk di Gresik, 8 Orang Luka

Berita   Daerah   Hukum   Sorotan
Asyiknya Ngopi Santai Sambil Mancing di Taman Wisata Edukasi Al-Hambra

Asyiknya Ngopi Santai Sambil Mancing di Taman Wisata Edukasi Al-Hambra

Berita   Daerah   Sorotan
Wabup Gresik Berharap Kantor Ranting NU Sembayat Jadi Solusi Persoalan Nahdliyyin

Wabup Gresik Berharap Kantor Ranting NU Sembayat Jadi Solusi Persoalan Nahdliyyin

Berita   Daerah   Sorotan
Sepakat Masukan Dewan, PT Gresik Migas Akuisisi SPDN Campurrejo

Sepakat Masukan Dewan, PT Gresik Migas Akuisisi SPDN Campurrejo

Berita   Daerah   Ekonomi   Headline   Pemerintah   Sorotan
Plt Bupati Bu Min Uji Langsung Keandalan Command Center Gresik

Plt Bupati Bu Min Uji Langsung Keandalan Command Center Gresik

Berita   Daerah   Pemerintah   Sorotan
Penuhi Permintaan Pasar Asia, Cargill Resmikan Lini Produksi Kakao Baru di Indonesia

Penuhi Permintaan Pasar Asia, Cargill Resmikan Lini Produksi Kakao Baru di Indonesia

Berita   Daerah   Ekonomi   Sorotan
PDIP Ditinggal, Pelantikan Pimpinan DPRD Gresik Definitif Direncanakan Pekan Ini

PDIP Ditinggal, Pelantikan Pimpinan DPRD Gresik Definitif Direncanakan Pekan Ini

Berita   Daerah   Pemerintah   Sorotan
Petugas Gabungan Gerebek Lokasi Judi Sabung Ayam yang Kosong

Petugas Gabungan Gerebek Lokasi Judi Sabung Ayam yang Kosong

Berita   Daerah   Hukum   Sorotan
LuMan Janji Urai Kemiskinan di Jatim, PKB Gresik Sudah Bentuk Tim Kampanye

LuMan Janji Urai Kemiskinan di Jatim, PKB Gresik Sudah Bentuk Tim Kampanye

Berita   Daerah   Sorotan
Interupsi Warnai Pengambilan Keputusan Penetapan Calon Pimpinan DPRD Gresik

Interupsi Warnai Pengambilan Keputusan Penetapan Calon Pimpinan DPRD Gresik

Berita   Pemerintah   Sorotan
Dipamiti Berlaga di Malaysia, Syahrul Ajak Doakan Atlet Golf Cilik Asal Gresik Berprestasi

Dipamiti Berlaga di Malaysia, Syahrul Ajak Doakan Atlet Golf Cilik Asal Gresik Berprestasi

Berita   Daerah   Olahraga   Sorotan
hari-santri-2023 hamdi-nu