GRESIK, Berita Utama – Menghadapi gelaran Porprov Jawa Timur VIII 2023, Pengkab Wushu Gresik terus menggeber kesiapan para atletnya dengan menjadwalkan uji coba melawan beberapa kabupaten/kota di Jawa Timur. Selain itu, tujuannya untuk menambah jam terbang bertanding. Sebab, kejuaraan atau turnamen resmi yang bisa dijajaki sangat minim.
“Agendanya sparringan dengan kota lain untuk menambah jam terbang bertanding. Karena cabor wushu sampai saat ini belum ada event baik open atau resmi,” ujar Ketua Umum Pengkab Wushu Gresik, Wahyu Hidayat kepada beritautama.co, Selasa (25/07/2023).
Sedangkan kota/kabupaten yang bakal dijadikan pilihan dalam pertandingan uji coba, sambung dia, masih dirundingkan bersama tim pelatih.
“Rencana dengan Kabupaten Lamongan dulu. Juga kediri, Surabaya, dan Bangkalan. Karena dana termin dari KONI Gresik baru turun pertengahan bulan ini. Waktunya juga mepet dengan jadwal Porprov,” imbuh dia.
Untuk diketahui, cabor Wushu Gresik berhasil meraih satu medali emas di ajang Porprov 2022 oleh atlet Wushu Sanda di nomor kelas 45 Kg ke bawah putri.
” Untuk Porprov VIII 2023 ini, harapan kami bisa lebih baik dari tahun kemarin dalam perolehan medali,” pungkas dia
Komentar telah ditutup.