GRESIK-beritautama.co- Sekitar 2 000 paket daging kurban dibagikan Masjid Kiai Gede, Desa Bungah Kecamatan Bungah secara langsung kepada masyarakat dalam Hari Raya Iduladha 1443, Minggu (10/07/2022).
“Skema penyaluran paket daging kurban akan dibagikan langsung kepada warga melalui masing-masing RT atau RW,” ungkap Panitia Pelaksana Iduladha, Arif Hidayatullah.
Ditambahkan, pihaknya menerima sejumlah 32 ekor hewan kurban hasil donasi dari masyarakat, dengan rincian 16 ekor sapi dan 16 ekor kambing.
“Semunaya disembelih dan dagingnya dibagikan pada puncak Hari Raya Idul Adha,” imbuh dia.
Dalam pembagian daging hewan kurban, lanjut Arif, Masjid Kiai Gede, Desa Bungah, Kecamatan Bungah memprioritaskan masyarakat desa setempat sebagai penerima paket daging kurban.
“Untuk pembagian daging kami prioritaskan bagi masyarakat Desa Bungah” terangnya.
Selain itu, panitia juga sudah memastikan bahwa daging yang dibagikan aman untuk dikonsumsi masyarakat. Sebab, pihak panitia masjid sebelumnya menerima hewan kurban yang sudah dilengkapi dokumen termasuk surat keterangan kesehatan (SKKH). Mg2