Site icon Beritautama.co

Banyak Perusahaan Beli Air Tangki, FPDIP Tanyakan Strategi Perumda Giri Tirta

STRATEGI. Mega Bagus Syahputra saat membacakan Pandangan Umum (PU) F-PDIP terkait ranperda tentang perubahan Peraturan Daerah (Perda) Kabupaten Gresik Nomor 9 Tahun 2021.

GRESIK, Berita Utama –Fraksi Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) DPRD Gresik menilai infrastruktur Persahaan Umum Daerah (Perumda) Giri Tirta Gresik belum siap menerima limpahan air umbulan. Dimana, air umbulan untuk Kabupaten Gresik dialokasikan 1.000 liter/detik. Sementara kapasitas infrastruktur PDAM Gresik hanya 350 liter/detik.

“Artinya, masih ada sisa 650 liter/detik yang belum terserap,”ujar Mega Bagus Syahputra saat membacakan Pandangan Umum (PU) F-PDIP terkait ranperda tentang perubahan Peraturan Daerah (Perda) Kabupaten Gresik Nomor 9 Tahun 2021 Tentang Perubahan Modal Dasar Dan Penambahan Penyertaan Modal Pada Perusahaan Umum Daerah Giri Tirta dalam rapat paripurna DPRD Gresik, Rabu (2/11/2022).

Ditambahkan, FPDIP mempertanyakan strategi atau inovasi yang telah dilakukan oleh PDAM Giri Tirta terhadap banyaknya industri di Kabupaten Gresik yang masih menggunakan jasa truk tangki dalam memenuhi kebutuhan air bersih.

“Kenapa tidak kita tangkap peluang itu untuk meningkatkan cakupan layanan PDAM sehingga menambah Income baru bagi Perumda Giri Tirta?,” tanyanya.

Selain itu, pihaknya mempertanyakan target cakupan pelanggan baru dan pelanggan industri dengan adanya penambahan penyertaan modal sebesar Rp 113 miliar

“Kita ingin mengetahui secara detail berapa dividen yang akan masuk dalam Pendapatan Daerah (PD) di tahun 2023,”pintanya.

Sejauh ini, kata dia, masih banyak permasalahan yang dirasakan oleh masyarakat pelanggan PDAM. Diantaranya antrian sambungan baru masyarakat yang cukup banyak sehingga memakan waktu yang cukup lama untuk bisa menikmati layanan air bersih, gangguan distribusi air dimana sering terjadi kebocoran air.

“Juga penyediaan layanan dasar air bersih karena sering terjadi air PDAM yang warnanya kecoklatan,” bebernya.

FPDIP, sambung Mega Bagus, mendukung penuh upaya Pemkab Gresik dalam peningkatan mutu layanan, memperluas kapasitas cakupan layanan, serta kualitas penyediaan air minum kepada masyarakat oleh Perumda Giri Tirta Gresik. Karena itulah penambahan modal sangat dibutuhkan.

“Kami berharap dengan adanya penambahan modal tersebut permasalahan PDAM yang selama ini di rasakan masyarakat,” jelasnya.

Exit mobile version